NEWS

HARGA BBM DI AS TERMURAH DALAM 5 TAHUN




Harga BBM di AS Termurah dalam 5 Tahun



Oleh dtc
Jumat, 26 Desember 2008
15:30:27WIB Washington, Pemilik kendaraan di AS kini membayar harga BBM termurah dalam lima tahun terakhir. Harga BBM ini akan berlangsung hingga akhir pekan libur Natal.Seperti dilansir Reuters, Jumat (26/12/2008), harga rata-rata nasional untuk bensin bebas timbel sebesar US$1,65 per galon. Satu galon=3,8 liter, sehingga jika dikonversi ke dalam mata uang lokal dengan rupiah 11.000/US$ maka harga bensin di AS sebesar Rp 4.776 per liter.Harga ini lebih rendah dari harga premium di Indonesia yang kini sebesar Rp 5.000 per liter. Harga BBM di AS pekan ini turun setengah sen dibanding pekan sebelumnya dan lebih rendah US$ 1,33 dibanding periode yang sama tahun lalu.Harga BBM di AS pekan ini terendah setelah harga saat Natal tahun 2003 di level US$ 1,49 per galon. Pengumuman harga BBM di AS untuk pekan ini berdasarkan survei yang dilakukan Energy Information Administration di semua stasiun pengisian bahan bakar.Jatuhnya harga BBM di AS merupakan imbas dari turunnya permintaan akibat melemahnya ekonomi AS yang terus berkepanjangan.Harga minyak dunia di perdagangan pasar Asia pada Jumat ini (26/12/2008) mengalami rebound pasca tumbang ke level terendahnya dalam empat tahun terakhir sebelum libur Natal dua hari lalu.Harga minyak jenis light pengiriman Februari untuk acuan pasar New York naik 93 sen menjadi US$ 36,28 per barel. Sebelumnya pada perdagangan Rabu lalu (24/12/2008) harga minyak jenis ini turun US$ 3,63 ke posisi 35,35 perbarel.Begitu pula dengan harga minyak jenis Brent North Sea pengiriman Februari yang mengacu pada perdagangan di London, naik US$ 1,04 menjadi US$ 37,65 per barel. Sebelumnya pada penutupan Rabu (24/12/2008) harga minyak jenis ini turun US$ 3,75 menjadi US$ 36,61 per barel yang merupakan posisi terendah sejak Juli 2004.EIA mencatat harga BBM tertinggi di AS untuk pekan ini terdapat di wilayah negara-negara bagian barat. San Francisco adalah kota termahal untuk penjualan bensin sebesar US$ 1,82 per galon.Sedangkan wilayah Rocky Mountain menjual harga bensin terendah US$ 1,53 per galon. Begitu juga dengan Houston yang menjual bensin murah di harga US$ 1,48 per galon.Harga bensin di wilayah lain adalah Seattle US$ 1,81 per galon, Miami US$ 1,80 per galon, Los Angeles US$ 1,77 per galon, New York City US$ 1,71 per galon, Cleveland US$ 1,64 per galon, Boston US$ 1,63 per galon dan Denver US$ 1,54 per galon. Sementara harga rata-rata bahan bakar diesel (solar) juga mengalami penurunan 5,6 sen menjadi US$ 2,37 per galon. Harga diesel ini terendah sejak Agustus 2005.Negara bagian New England menjual diesel termahal US$ 2,69 per galon, dan termurah di Gulf Coast US$ 2,31 per galon. (dtc)


posted by astraka at 22.05

<< Home